Jalinan asmara Nikita Mirzani dengan Rizky Irmansyah kini dikabarkan telah kandas. Antara Nikita Mirzani maupun Rizky Irmansyah saat ini sudah tak saling mengikuti di media sosial Instagram. Berakhirnya hubungan Nikita Mirzani dengan Rizky Irmansyah tersebut tampaknya meninggalkan luka yang cukup dalam bagi ibu tiga anak tersebut.
Nikita Mirzani mengaku dirinya merasa kecewa dengan lelaki yang pernah ia cintai tersebut. Pasalnya Nikita merasa sifat asli Rizky Irmansyah tak sebaik yang ia bayangkan. Terlebih, Nikita Mirzani mengenal Rizky sebagai sosok ajudan Prabowo Subianto.
Kekecewaannya tersebut ia curahkan saat menjadi tamu di acara Pagi Pagi Ambyar, Trans TV, Selasa (16/4/2024). "Aku enggak kebayang aja sih, dia sayang sama anak anak gitu kan, tapi dia menghancurkan ibunya tuh aku enggak nyangka sih ." Putus dengan Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani Kecewa dan Sakit Hati: Kok Sifat Aslinya Seperti Itu
Kecewa dengan Sifat Asli Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani Tak Menyangka: Sakit Hati, Kok Seperti Itu Nikita Mirzani Bongkar Penyebab Putus dengan Rizky Irmansyah, Sempat Putus Nyambung Nikita Mirzani Singgung Memaafkan Pasca isu Putus dengan Rizky Irmansyah: Tidak Semudah Itu
Putus dengan Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani: Dia Mau Sama LC Karaoke Asmara Diisukan Kandas, Nikita Mirzani Kecewa Tahu Sifat Asli Rizky Irmansyah: Tiap Hari Nangis Nikita Mirzani Ngaku Tertipu dengan Penampilan Rizky Irmansyah: Dijalani Kok Gini
PROFIL Rizky Irmansyah Ajudan Prabowo yang Putus Dengan Nikita Mirzani, Sempat Putus Nyambung "Enggak nyangka dengan seorang laki laki yang kita tahu dia ikut siapa (Prabowo) gitu kan, tapi ternyata sifat aslinya kok seperti itu tuh aku enggak nyangka," ungkap Nikita Mirzani. Diakui Nikita, dirinya merasa tertipu dengan tampilan Rizky yang tampak bijaksana.
"Karena kupikir dari packaging nya gitu ya, apa yang kita lihat gitu, 'oh bijaksana ya, orangnya begini' gitu." "Tapi ternyata setelah dijalani, dilalui sendiri kok sakit banget gitu," jelas Nikita. Tak hanya itu, kesedihan Nikita tampaknya semakin dalam karena dirinya harus memendamnya seorang diri.
"Terus aku harus diam gitu, enggak bisa ngapa ngapain," sebutnya. Lebih lanjut, Nikita mengungkapkan ia selalu menangis setiap hari setelah hubungannya dengan Rizky Irmansyah berakhir. "Aku ini kan orangnya enggak terlalu gampang ngeluarin air mata sebetulnya. Tapi almost everyday I always crying, all the time, " imbuh Nikita.
Meski demikian, Nikita mengaku mendapatkan pelajaran atas apa yang telah ia jalani saat ini. Pemeran Nenek Gayung tersebut berniat lebih selektif dalam memilih pasangan untuk selanjutnya. "Tapi itu jadi pelajaran sih untuk aku ke depan, supaya mungkin aku orang yang terlalu gampang jatuh cinta."
"Kelemahanku itu kan di anak, ya kalau sudah ada yang dekat sama anak gitu aku jadi luluh," ucap Nikita. Disebutkan Nikita, Rizky Irmansyah yang lebih dulu meyakinkan dirinya untuk menjalin hubungan asmara. Namun sayangnya hal tersebut tak berlangsung lama.
"Sebetulnya tuh bukan aku yang kejar dia dulunya. Tapi dia itu berusaha untuk meyakinkan aku bahwa dia tidak sama dengan yang lain," ujarnya. Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.