Penyanyi Aruma mengatakan bahwa dirinya sempat kaget ketika diberitahu soal jumlah viewers lagu 'Muak' miliknya. Video klip 'Muak' berhasil tembus 20 juta views di platfrom Youtube, hal itu sempat membuat Aruma tak percaya. “Yaaa ampunn aku bener bener gak nyangkaa lho kak, yang pasti aku heeepii banget lah," ujar Aruma di kawasan Cilandak Jakarta Selatan, Sabtu (8/6/2024).
"Seneng ternyata masih banyak orang orang nyimak musik video aku,” katanya. Untuk menjaga momentum, Aruma pun kini tengah menyiapkan karya terbaru. Ia berharap para fans bisa sabar menunggu karya selanjutnya. “Saat ini aku lagi nyiapin materi album," ungkap Aruma.
Sandi Petugas Damkar Dipanggil Atasan Usai Bongkar Borok Dinas, Muak Dikomplain Gergaji Mesin Rusak Sripoku.com VIDEO Gemuruh Langit Israel saat Cegat Drone Hizbullah, Iron Dome Zionis Kewalahan Serambinews.com Pria di Kebumen Jual Video Porno Anak di Medsos, Pelaku Raup Rp 12 Juta per Bulan Serambinews.com
"Harapan aku pendengar ku yang selama ini support aku akan tetap terus support aku di upcoming album ku ini dan karya karya ku selanjutnya,” jelas Aruma. Diketahui, lagu Muak menjadi perjalanan kisah cintanya karena banyak menemukan laki laki yang sulit untuk dipercaya lagi. Dalam video klip Aruma tampak menghayati hingga ada adegan menangis. Bahkan ia sampai membayangkan berada di proses pendewasaan yang sebenarnya untuk mendalami lika liku kehidupan.
Lewat lagu Muak, Aruma terpilih sebagai Pendatang Baru Terbaik AMI Awards 2023. Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.